Musyawarah Desa
Musyawarah Desa RKP Tahun 2021

Dalam rangka mempersiapkan pembangunan yang akan dilaksanakan pada tahun 2021, Pemerintah Desa Gondang melaksanakan musyawarah desa tentang penyusunan RKP (Rencana Kerja Pemerintah) yang dilaksanakan pada tanggal 16 Juli 2020 jam 19.30 WIB di Balai Desa Gondang.

Musyawarah Desa dilakukan dengan memperhatikan protokol kesehatan Covid-19 yang telah ditetapkan pemerintah pusat. Seperti dengan menjaga jarak dan menggunakan masker.

Musyawarah desa ini dihadiri oleh Bapak Camat, Danramil, Kapolsek, BPD, Perangkat, LPM, RT/RW, PKK, Karang Taruna, Kelompok Tani, dan Gapoktan. Musyawarah desa diawali dengan pembukaan dari Kepala desa, Camat, Danramil, Kapolsek, dan BPD.

Kemudian Disusul dengan acara inti dari Musyawarah, yaitu penjelasan, pembahasan, dan kesempatan mengajukan usulan program rencana kerja pemerintah pada tahun 2021. Musyawarah tersebut dilakukan hingga mendapatkan beberapa kesimpulan.

Dalam Kesepakatan tersebut terdapat tiga rencana program Pemerintah Desa yang menjadi prioritas pada tahun 2021, yaitu

  • Pembangunan Infrastruktur
  • Pembangunan Ekonomi
  • Pembangunan Sumber Daya Masyarakat

Dengan disepakatinya Rencana Program Pemerintah yang akan dilaksanakan pada tahun 2021, maka berakhir juga acara Musyawarah Desa RKP Desa Gondang Tahun 2021.

 

Bagaimana reaksi anda mengenai artikel ini ?